Perangkat Lunak SMKN 1 Denpasar

Perangkat Lunak SMKN 1 Denpasar
The Biggest Community in the SMKN 1 Denpasar.

Google Translator

Google Search

Rabu, 05 Januari 2011

Rentannya OS lama keluaran Microsoft

Perusahaan software terbesar di dunia, Microsoft, kembali memperingatkan pengguna sistem operasinya terkait kelemahan dalam OS tersebut yang dapat dieksploitasi hacker.

 Microsoft menemukan adanya kelemahan dalam software sistem operasi Windows yang dapat digunakan oleh hacker untuk mengambil alih PC secara jarak jauh.

Sayangnya, Microsoft mengaku belum mengembangkan software untuk menutup 'lubang' di Windows tersebut. Bahkan mereka belum mengetahui solusi untuk mengatasi masalah ini.

Meskipun begitu, dalam keterangannya tersebut, Microsoft mengaku belum mendapat laporan mengenai adanya serangan yang dilayangkan hacker dalam menyiasati kelemahan Windows.

"Kelemahan tersebut terdapat pada pola grafis di software Windows XP, Windows Vista, Windows Server 2003 dan Windows Server 2008," tulis pihak Microsoft.

Namun begitu masalah ini tidak mempengaruhi sistem operasi PC dari Microsoft keluaran terbaru, Windows 7, dan sistem operasi untuk server, Windows Server 2008 R2.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar